Sosialisasi dan Simulasi Pemadam Kebakaran Di SIT DAUROH Curug Tangerang

image Sosialisasi dan Simulasi Pemadam Kebakaran Di SIT DAUROH Curug Tangerang

Tangerang, 26 April 2022. BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Tangerang, yaitu bapak Iwan Kurniawan, melakukan Sosialisasi dan Simulasi Pemadam Kebakaran. Simulasi pemadam kebakaran ini dilaksanakan di SIT Dauroh diikuti oleh Para Guru dan Staff SIT Dauroh.

Acara sosialisasi dan simulasi ini diawali dengan penyampaian kata sambutan oleh Kepala SIT Dauroh, kemudian dilanjutkan dengan paparan singkat mengenai upaya penanggulangan bencana kebakaran oleh Tim Damkar Kabupaten Tangerang dalam  paparannya tentang kebakaran, beberapa hal yang disampaikan antara lain :
1. Langkah Awal yang harus dilakukan pada saat terjadi kebakaran
2. Langkah selanjutnya apabila kebakaran tidak dapat diatasi
3. Cara menggunakan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) dengan baik dan benar.

Kegiatan tersebut untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran tentang mitigasi bencana.

Selain itu, juga  bertujuan untuk memberikan pelatihan dan ketrampilan serta langkah yang harus dilakukan apabila terjadi kebakaran.

"Ada baiknya, pelatihan ini digelar secara berkala. Sehingga, jika terjadi kebakaran, maka warga sekolah dapat mengatasinya dengan baik" katanya.

Acara selanjutnya praktik tentang penggunaan alat-alat pemadam kebakaran yang dilakukan perwakilan dari Guru, Staff, dan Karyawan SIT Dauroh.

Alhamdulillah, seluruh rangkaian acara dapat berjalan dengan lancar dan aman. Semoga kita Semua selalu terhindar dari segala marabahaya dan selalu dalam lindungan-Nya.